Rabu, 20 November 2013

FUNGSI KANDANG

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgj9VX5WRywwDoVjwv3GAhwcA2o0M002aOw5e2uJ-z82wMO6mwWHJqx0ehjI_STk5j6i34bhMzt7DaCTohRcRNGm5Xn6YGEYCavBadwzAbEs5zKGxDmUzMlOwiLKigZ0W_-9VV0wtavleE/s1600/kavling-kandang-sapi.jpg
Kandang merupakan rumah bagi sapi perah. Kandang merupakan sarana wajib yang perlu di buat oleh peternak. Fungsi dari kandang itu sendiri bermacam-macam, seperti halnya
  1. Sebagai tempat tinggal bagi ternak agar terlindung dari pengaruh-pengaruh buruk iklim (hujan, panas dan angin) serta gangguan lainnya (hewan liar/buas dan pencurian).
  2. Menyediakan lingkungan yang nyaman agar ternak terhindar dari cekaman (stres) akibat perubahan lingkungan dan kebisingan, sehingga ternak dapat memberikan hasil produksi sebagaimana yang diharapkan.
  3. Mengendalikan kebutuhan ternak sesuai dengan tujuan pemeliharaan sebagai penghasil susu, daging dan lainnya.
  4. Membatasi ruang gerak bagi ternak agar energi yang dikonsumsi dalam bentuk pakan dapat diubah secara efektif sehingga dapat meningkatkan efesiensi penggunaan pakan dan kebutuhan tenaga kerja.
  5. Menyediakan suhu ambang dengan kualitas udara yang baik, tingkat gas beracun yang rendah dan pencahayaan yang cukup.
  6. Menyediakan perlengkapan pakan dan minum yang baik.
  7. Membuat hasil produksi yang lebih bersih.
  8. Mempemudah pengelolaan dan pengawasan.
  9. Mempermudah pengontrolan internal parasit dan masalah penyakit.
  10. Mencegah pencemaran lingkungan dari ternak yang membuang kotoran sembarangan.

0 comments:

Posting Komentar